Tuesday, April 10, 2007

Buku 4

Industri Kerajinan Gerabah di Indonesia


Catatan Penulis

Alhamdulillah, buku saya yang keempat berjudul "Industri Kerajinan Gerabah di Indonesia" telah terbit. Buku ini ditulis oleh dua orang, saya sendiri dan Dhorifi Zumar.

Penulisan buku ini tergolong sangat cepat. Awalnya kami merasa tidak mampu menulisnya, karena waktu yang dibutuhkan hanya 3 minggu. Sedangkan nara sumber yang ada berada di luar Jakarta, sebut saja kerajinan gerabah di NTB, Yogjakarta, Bandung, Purwakarta, Cirebon dll.

Namun berkat kehendak Allah dan rasa tanggung jawab karena mengemban amanah dari Departemen Perindustrian (Depeprin) bekerja sama dengan Dewan Kerajinan Nasional (Dekranas), akhirnya buku ini bisa di launching di aula Deprin oleh Ketua Umum Dekranas, Hj Mufidah Jusuf Kalla dan Dirjen Industri Kecil dan Menengah (IKM) Depeprin, Sakri Widhianto.

Acara launching bertepatan dengan pembukaan Pameran dan Penjualan produk kerajinan Anyaman dan Gerabah bertempat di Plasa Pameran Depeprin, Jakarta pada 20-24 Maret 2007. Pameran ini dihadiri oleh 40 perajin dari berbagai daerah, seperti Jambi, Lampung, Jakarta, Jawa Barat, Jawa Tengah, Yogjakarta, Jawa Timur, Bali, NTB, NTT, Kalimantan Barat, Kalimantan Tengah, Kalimantan Selatan, dan Sulawesi Selatan.

Semoga buku ini bermanfaat bagi pembaca. Amien


Jakarta, 20 Maret 2007

Fathurroji NK



No comments: